Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2021

Kegiatan Tahunan Nuzulul Qur'an Setiap Bulan Ramadhan Perangkat Dusun Ateran Desa Tempeh Tengah.

Gambar
Kim Permata Abadi - Kegiatan pada bulan Ramadhan Perangkat Dusun Ateran Desa Tempeh Tengah mengadakan ngaji bersama dalam rangka menyambut turunnya ayat suci Alqur'an. Ateran, Rabu 28 April 2021 bertempat dirumah bapak Rt 44 M.sofyan. kegiatan ini dimulai pukul 20.00 s/d selesai. kegiatan Nuzulul qur'an tersebut sudah berlangsung selama 2 tahun yang pertama di laksanakan di rumah bapak Rt 47 sulhan wahid. Kegiatan Tersebut dihadiri oleh Bapak Sekdes Desa Tempeh Tengah. Sekdes Tempeh Tengah M. Mansyur sah mengatakan senang datang untuk mengaji bersama dengan perangkat Dusun Ateran karena beliau menilai kegiatan positif seperti ini nanti akan menjadi karakter di dusun yang mana akam menjadi nilai positif perkembangan Dusun. beliau juga berharap agar kegiatan tersebut bisa dilaksanakan terus dan berkelanjutan. setelah kegiatan mengaji selesai, kegiatan selanjutnya di tutup dengan melaksanakan makan bersama. walaupun sederhana tetapi kegiatan ber

Ibu Kader PKK Desa Tempeh Tengah Bagi Takjil Gratis Untuk Masyarakat Desa Tempeh Tengah dan Sekitarnya.

Gambar
Kim Permata Abadi - Kegiatan Bagi-bagi takjil bukanpuasa gratis untuk masyarakat dilaksanakan ibu kader PKK pada hari Selasa 27 April 2021 bertempat dj depan Balai Desa Tempeh Tengah. kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka program rutin tahunan waktu bulan ramadhan. bagi-bagi takjil ini sumber dana berasal dari iurang anggota yaitu ibu-ibu RT Desa Tempeh Tengah dan juga di bantu oleh Kas PKK Desa Tempeh Tengah. kegiatan tersebut membagian sekitar 200 kap es yang sudah dibungkus rapi oleh ibu-ibu PKK Desa Tempeh Tengah. Susi Agustina Ketua PKK Desa Tempeh Tengah mengatakan bahwa PKK Desa Tempeh Tengah merupakan paguyuban Ibu-Ibu Rt Rw di wilayah Desa Tempeh Tengah yang mana setiap bulan paguyuban ibu-ibu Rt Rw ini mempunyai kegiatan Arisan Rutin Bulanan. kegiatan ini selain untuk mempererat talisilaturahmi antar ibu-ibu istri Rt Rw juga untuk mengevaluasi kegiatan PKK yang ada di Dusun. red_kim_Lody

Tuntas Pembagian Sertifikat Tanah Program PTSL Desa Tempeh Tengah Tahun 2020

Gambar
Kim Permata Abadi - Senin, 26 April 2021 bertempat di Balai Desa Tempeh Tengah Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang pada pukul 10.00 s/d selesai telah dibagikan Sertifikat Tanah Progtam PTSL dari Dinas Pertanahan Kabupaten Lumajang. pembagian tersebut di ikuti oleh 50 orang penerima, setiap penerima wajib membawa KTP asli swbagai bukti identitas diri akan tetapi bagi yang berhalangan dan tidak bisa hadir untuk mengambil sertifikat tanah boleh diwakilkan asalkan membawa surat kuasa dari pemilik sertifikat. kegiatan ini adalah kegiatab terakhir pembagian sertifikat tanah di Desa Tempeh Tengah Pada gelombang 1. Ibu Kepala Desa Tempeh Tengah mengatakan bahwa program gelombang 1 ini ada sejumlah 500 sertifikat yang dibagikan secara bertahap beliau juga mengatakan pada gelombang 2 tahun 2021 ada sekitar 1.300 kuota yang disiapkan Dimas Pertanahan Kabupaten Lumajang untuk Desa Tempeh Tengah. beliau berharap bahwa masyarakat dapat mengambil kesempatan ke 2 in

Arisan Anjangsana Bulanan Dusun Ateran bertempat di rumah Bapak Sekdes Desa Tempeh Tengah.

Gambar
Kim Pertama Abadi - Kegitan Arisan Anjangsana Bulanan Dusun Ateran, Minggu 25 April 2021 bertempat di rumah Bapak Carik Mansyur lokasi di Dusun Krajan Timur Desa Tempeh Tengah. bertepatan pada bulan ramadhan ini kegiatan Arisan dimulai pada pukul 20.00 s/d selesai. selain itu ada yang beda pada Arisan Anjangsana malam ini yaitu datangnya ketua karang taruna bhirawa anoraga Desa Tempeh Tengah yang ikut memberikan masukan dalam memajukan Desa Tempeh Tengah Khususnya Dusun Ateran. Bapak Sekdes M. Mansyur sah mengatakan sangat bangga sekali dengan perangkat Dusun Ateran yang dapat mengadakan Arisan Anjangsana selain rapat bulanan yang tujuannya untuk memajukan Dusun Ateran Desa Tempeh Tengah. beliau berharap kegiatan seperti ini dapat di ikuti oleh dusun-dusun yang lainnya untuk mempererat tali silaturahmi antar perangkat yang ada di Dusun. kegiatan tersebut dimulai dengan pembacaan surat yasin dan tahlil serta ditutup dengan doa dan ramah tama. (kim_red

orang sukses ingat kampung halaman. sembako untuk yatim piatu dan fakir miskin.

Gambar
Kim Permata Abadi - Minggu, 25 April 2021 bertempat di rumah Kasun Ateran Desa Tempeh Tengah datang 40 paket sembako untuk anak yatim piatu dan fakir miskin yang mana sembako tersebut berasal dari salah satu hamba Allah yang berasal dari kalimantan yang sekarang sukses. kegiatan santuanan anak yatim piatu dan fakir miakin tersebut sudah  berlangsung selama 3 tahun sekarang.  kasun Ateran Lody Bramboja Mengatakan Bahwa Hamba Allah ini adalah teman dekat masa SMP yang mana sekarang sudah menjadi saudaranya, beliau mengatakan bahwa santunan ini ditujukan semata-mata untuk meringankan beban fakir miskin dan anak yatim piatu dalam menyambut hari raya idul fitri. beliau berharap bahwa akan ada hamba Allah lain yang sukses dalam perantauan mengingat kampung halamannya denganemberikan bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu. (kim_red_lody)

Razia Petasan Kaleng Spirtus yang membahayakan masyarakat.

Gambar
Kim Permata Abadi - Kegiatan Ramadhan seringkali digunakan sebagai ajang bermain petasan oleh anak-anak di Dusun Ateran Desa Tempeh Tengah, Kegiatan Bermain Petasan Rakit atau Petasan Kaleng Spirtus ini sangat membahayakan karena dinilai spirtus yang disemprotkan pada kaleng apabila ada kebocoran akan mengakibatkan kebakaran.  selain itu banyak masyarakat yang terganggu karena suara petasan yang keras. Kasun Ateran Lody Bamboja mengatakan bahwa akan mengambil petasan kaleng spirtus kalau ada anak-anak di Dusun Ateran yang masih memainkannya, beliau juga sudah berkoordinasi dengan RT/RW yang ada dilingkungan agar mengingatkan orang tua apabila ada anak-anak yang masih bermain petasan ini supaya diberi teguran yang tegas. bermain petasan sangat tidak di anjurkan tanpa pantauan dari orang tua. lebih baik kita mencegah dari pada mengobati, karena banyak kasus kecelakaan terjadi saat bermain petasan tanpa pantauan dari orang tua. (red_kim_lody)

Pelantikan Kasi Pelayanan Desa Tempeh Tengah

Gambar
Kim Permata Abadi - Pemerintah Desa Tempeh Tengah Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang hari Senin, 19 April 2021 pukul 08.30 melaksanakan kegiatan pelantikan Perangkat Desa Jabatan Kasi Pelayanan. kegiatan ini dihadiri oleh Forkompimcam Kecamatan Tempeh, Perangkat Desa Tempeh Tengah, BPD, LKMD dan RT RW Desa Tempeh Tengah.  terlantik siti zuhriyah dari dusun Sukorejo Desa Tempeh Tengah datang bersama kedua orang tuanya. Elok Hariningsih, S.E selaku Kepala Desa Tempeh Tengah megatakan dengan di isinya jabatan kasi pelayanan yang baru ini diharapkan pelayanan di Desa Tempeh Tengah semakin maksimal. kemudian beliau juga mengatakan bahwa perangkat desa yang baru harus lebih aktif dalam melayani masyarakat karena Tempeh Tengah merupakan pusat dari Kecamatan Tempeh. kegiatan tersebut di tutup dengan pemberian selamat oleh Forkompimcam Kecamatan Tempeh, Ibu Kepada Desa beserta perangkat dan seluruh undangan yang hadir pada kegiatan tersebut. red_lody

Rapat Rutin Bulanan dan Bukber KIM PERMATA ABADI

Gambar
Kim Permata Abadi- kegiatan rapat bulanan kim permata abadi dilaksanakan dengan buka bersama tanggal 17 maret 2021 di warung lalapan lampu merah Tempeh, Dusun Kebonsari Desa Tempeh Tengah. pada rapat bulan ini bertepatan di bulan ramadhan yang mana pembahasan rapat bulan ini adalah kegiatan pembagian takjil. lody bramboja ketua KIM mengatakan bahwa kegiatan rapat bulanan ini di laksanakan untuk mempererat tali silaturahmi antar anggota KIM selain itu kegiatan ini juga untuk memberikan motivasi kepada anggota tentang pentingnya peliputan berita yang ada di lingkungan tempat tinggal anggota agar dapat memberikan informasi kepada masyarakat tentang kegiatan yang ada di Desa Tempeh Tengah Khususnya. kegiatan tersebut di tutup dengan buka besama dalam susana kekeluargaan. kim_lody_red. 

BNBA(By Name By Address) menjadi kendala pencairan bantuan sembako (BPNT)

Gambar
Kim Permata Abadi - Kegiatan pembagian Sembako BPNT Desa Tempeh Tengah dilaksanakan pada tanggal 3 April 2021 Pukul 09.00 s/d selesai bertempat di stadion Srikandi Desa Tempeh Tengah. masyarakat penerima berasal dari BPNT Murni bukan PKH atau Penerima Bantuan Sembako Covid. penerima BPNT tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker sehingga dapat meminimalisir penyebaran covid 19. Ibu Hafidah Ainur Rahmi, S.Pd Petugas BPNT mengatakan bahwa pembagian kali ini sangat minim sekali yang mana BNBA (By Name By Address) ini menjadi kendala karena saat ini semua data disamakan dengan NIK di KTP sehingga bagi yang NIKnya tidak sama akan ada perbaikan data dari pusat. beliau berharap masyarakat mau bersabar menunggu bantuan yang keluar berikutnya. kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan masyarakat mengaku terbantu dengan adanya bantuan sembako dari pemerintah ini. Red_Kim_Lody

Jemput Bola Pembagian BLT Tempeh Tengah bagi penerima yang sakit atau tidak mampu mengambil ke Balai Desa.

Gambar
Kim Permata Abadi - Kegiata Pembagian BLT Tahap Petama pada tahun 2021 yang bertempat di Balai Desa Tempeh Tengah pada pukul 08.00 s/d selesai.  kegiatan ini dihadiri oleh Sekcam, Babinmas dan Babinsa Desa Tempeh Tengah yang mana pada pembagian tahun ini masyarakat penerima yang sakit atau tidak bisa menghadiri kegiatan tersebut petugas penyalur BLT Desa Tempeh Tengah memberikan bantuan langsung kerumah penerima bantuan. Elok Hariningsih, S.E mangatakan bahwa BLT ini masih akan terus diberikan atas dasar instruksi dari pemerintah pusat beliau juga berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk kebutuhan sehari-hari atau untuk usaha, beliau berharap masyarakat mau menjaga kebersihan agar terhindar dari covid 19. mbok sami salah satu penerima bantuan yang berasal dari Dusun Ateran Desa Tempeh Tengah mengaku senang dan sangat berterima kasih kepada Pemerintah Desa Tempeh Tengah karena Petugas pemberi BLT mau datang kerumahnya untuk mem

18 Peserta Calon Perangkat Desa Tempeh Tengah Lolos Tes Administrasi.

Gambar
Kim Permata Abadi - Penjaringan dan the hp Penyaringan Calon Perangkat Desa Tempeh Tengah Jabatan Kasi Pelayanan sudah memasuki tahap seleksi Administrasi dari peserta yang mendaftar sebanyak 22 orang yang berhasil lolos administrasi sebanyak 18 orang 4 dinyatakan gagal karena persyaratan kurang lengkap. seleksi Administrasi ini juga dihadiri oleh pengawas penjaringan dan penyaringan dari Kecamatan Tempeh. Fathul Umum selaku ketua penyaringan dan penjaringan Perangkat Desa Tempeh Tengah menerangkat bahwa seleksi Administrasi ini bertujuan untuk memilah berkas peserta yang sudah lengkap dan yang belum lengkap sehingga menentukan lulus dan tidaknya calon perangkat Desa Tempeh Tengah pada Seleksi Administrasi. beliau juga berkata bagi 18 orang yang sudah dinyatakan lulus pada tahap seleksi Administrasi akan melanjutkan ke tahap seleksi selanjutnya yaitu seleksi Tes Tulis yang mana seleksi tes tulis akan dilaksanakan pada tanggal 7 April 2021 yang mana Tes tulis ter