Covid Bukanlah AIB. (Pemerintah Desa Tempeh Tengah Lakukan Sosialisasi Kepada Warga)

Kim Permata Abadi - Kegiatan Pemerintah Desa Tempeh Tengah Berserta Babinmas dan Bidan Desa Tempeh Tengah, Senin 19 Juli 2021 adalah Tracing di Warga Desa Tempeh Tengah yang sedang melaksanakan isolasi mandiri.
Banyak masyarakat yang takut akan kegiatan Tracing dari pemerintah, masyarakat sendiri masih belum terbiasa dengan adanya Tracing dari pemerintah. 
Contact tracing atau penelusuran kontak, merupakan salah satu istilah yang kerap disebut di tengah penyebaran virus corona. 
Pemerintah melakukan contact tracing tersebut guna mengendalikan laju penyebaran virus yang mulai diidentifikasi Desember 2019 tersebut. Banyak orang kemudian dipantau dan dievaluasi saat diketahui pernah kontak dengan pasien positif Covid-19.
Identifikasi terhadap orang-orang yang melakukan kontak dengan pasien positif Covid-19 inilah yang merupakan konsep contact tracing. Gagasan di balik konsep ini adalah pencegahan penyebaran infeksi ke kerumunan besar atau komunitas melalui pemutusan rantai transmisi.
Bidan Desa Harini Setiyo Budiati mengatakan dengan adanya Tracing ini masyarakat Diharap dapat lebih menjaga kesehatan beliau berharap warga yang sedang melaksanakan isolasi mandiri tidak dijauhi oleh tetangga sekitar, beliau berpesan kepada masyarakat agar tetap mensuport dan tidak mengucilkan orang yang Positif Covid karena COVID bukanlah AIB.
ISOMAN bagi keluarga selama 14 hari Dan jika ada gejala pada kontak erat di data utk dilak pemeriksaan rapid antigen.
Pelacakan ini tidak hanya yang sudah rilis saja tetapi jika ada masyarakat yg sakit dan tidak bisa  ke puskismas maka PPD menyiapkan obat sebagai pertolongan pertama dgn para kampung yg memberikan pada wilayahnya masing masing.
Red_Kim Lody

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Permudah Perekaman e-KTP, Dispendukcapil lumajang "Jemput Bola" ke masyarakat Desa Tempeh Tengah

SUNTIK VAKSIN DAPAT MINYAK GORENG GRATIS (SINEGRITAS PEMERINTAH DESA TEMPEH TENGAH DAN PUSKESMAS TEMPEH)

Ziarah Religi Wali 5 Perangkat Dusun Ateran Desa Tempeh Tengah.