Penyuluhan Team SKD Desa Tempeh Tengah

Kapolsek Tempeh, Lugito menghadiri Penyuluhan Team SKD Tempeh Tengah tentang keamanan Desa Tempeh Tengah. Kegiatan penyuluhan ini di gelar di Balai Desa Tempeh Tengah Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang. kegiatan ini dilaksanakan karena mengingat semakin maraknya pencurian hewan ternak di lingkungan Desa Tempeh Tengah.
kegiatan ini dibuka oleh Bapak Kapolsek Tempeh sebagai Pembina Team SKD Desa
Tempeh Tengah. Beliau mengatakan bahwa peran SKD sangat penting untuk menjaga keamanan dilingkungan. beliau berharap team SKD Desa Tempeh Tengah semakin kompak dalam mengantisipasi pencurian yang semakin marak di Desa Tempeh Tengah ini. selain itu, beliau juga berharap adanya kerjasama yang baik antara perangkat yang ada di dusun dan
semua elemen masyarakat dalam mencegah kejahatan yang terjadi di lingkungan. 
Kepala Desa, Elok Harininhsih.S.E Kepala Desa Tempeh Tengah juga mengatakan siap mendukung penuh untuk SKD Tempeh Tengah agar kedepannya menjadi semakin Solid. beliau juga berpesan agar Team SKD Desa Tempeh Tengah semisal ada kerjahatan dilingkungan tetap berkoordinasi dengan bapak Kasun, babinmas dan dan Babinsa yang
ada di wilayah. beliau juga berharap dengan adanya SKD di Desa Tempeh Tengah masyarakat merasa aman di lingkungan.
musta'aan salah satu anggota SKD Desa Tempeh Tengah bertanya bagaimana apabila SKD Desa Tempeh Tengah memembawa Sajam (senjata tajam) saat berpatroli? Bapak Kapolsek Tempeh menjawab tidak apa-apa selama masih dilingkungan/diwilayahnya sendiri.
pada akhir acara tersebut Kapolsek Tempeh berpesan agar seluruh anggota SKD Desa Tempeh Tengah selalu menjaga keselamatan dirinya sendiri.

Berita dibuat dengan aplikasi GUINEMA (Guided News Maker.)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Permudah Perekaman e-KTP, Dispendukcapil lumajang "Jemput Bola" ke masyarakat Desa Tempeh Tengah

SUNTIK VAKSIN DAPAT MINYAK GORENG GRATIS (SINEGRITAS PEMERINTAH DESA TEMPEH TENGAH DAN PUSKESMAS TEMPEH)

Ziarah Religi Wali 5 Perangkat Dusun Ateran Desa Tempeh Tengah.