Bantuan APD dari Kapolres Lumajang Untuk Desa Tempeh Tengah

Kim Permata Abadi - AKBP Eka Yekti Hananto Kapolres Lumajang berikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada Pemerintah Desa Tempeh Tengah. Kegiatan tersebut dilaksanakan hari Rabu, 28 Juli 2021 bertempat di Balai Desa Tempeh Tengah. 
Kegiatan tersebut di hadiri oleh bapak Danramil Tempeh, Bapak Kapolsek Tempeh dan Bapak Camat Tempeh.
AKBP Eka Yekti mengatakan kepada seluruh Perangkat Desa Tempeh Tengah agar selalu mengarahkan warganya untuk tetap mematuhi perotokol kesehatan dimanapun berada, kemudian beliau juga berpesan apabila ada warga yang mengadakan hajatan dan kegiatan keagamaan agar tetap mematuhi protokol kesehatan terutama membatasi jumlah.
Beliau berharap semua perangkat desa terutama kepala dusun sering berkoordinasi dengan Polsek dan Koramil apabila ada warganya yang membutuhkan bantuan isolasi terpadu.
Elok Hariningsih, S.E Kepala Desa Tempeh Tengah Mengatakan sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh bapak Kapolres Lumajang. beliau berharap bantuan tersebut dapat menunjang tugas kepala dusun agar lebih aman dan optimal dalam mengayomi warga yang ada di dusun terutama yang lagi sakit dan dinyatakan positif covid.
Walaupun hanya sebentar kegiatan tersebut memberikan semangat untuk para Perangkat Desa Tempeh Tengah dalam menangani masyarakat di masa pandemi ini.
Red_kim_lody

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Permudah Perekaman e-KTP, Dispendukcapil lumajang "Jemput Bola" ke masyarakat Desa Tempeh Tengah

SUNTIK VAKSIN DAPAT MINYAK GORENG GRATIS (SINEGRITAS PEMERINTAH DESA TEMPEH TENGAH DAN PUSKESMAS TEMPEH)

Ziarah Religi Wali 5 Perangkat Dusun Ateran Desa Tempeh Tengah.